SAMBUTAN KETUA YAYASAN KARMEL

DALAM RANGKA HUT YAYASAN KARMEL KE-97

 

Para Romo, para Suster, Bapak, Ibu, Saudara-saudari seluruh staf dan pegawai Yayasan Karmel, juga para Suster, Bapak, Ibu, Saudara-saudari para Kepala Sekolah, tenaga pendidik, dan tenaga kependidikan yang berada di bawah naungan Yayasan Karmel yang terkasih.

Hari ini, Jumat tanggal 27 Januari 2023 Yayasan Karmel genap berusia 97 tahun. Oleh karena itu saya mengajak Anda, kalian semua untuk mengucap syukur kepada Tuhan atas bimbingan, atas tuntunan, atas penyertaan-Nya terhadap Yayasan Karmel hingga saat sekarang ini.

Saya juga mengucapkan limpah terima kasih kepada Anda, kalian semua yang telah membaktikan diri, yang telah memberikan seluruh diri dengan segala pengorbanan dan jerih payahnya demi terlaksananya proses belajar mengajar di Yayasan Karmel ini.

Dan akhirnya, mari bersama-sama kita terus mempercayakan diri kita dengan segala tugas dan pekerjaan kita kepada Tuhan yang telah memanggil kita semua untuk ambil bagian mencerdaskan putra-putri bangsa lewat yayasan ini.

Semoga Tuhan yang memanggil kita semua, Dia juga yang senantiasa menyediakan segala sesuatu yang kita butuhkan demi lebih baiknya pelayanan kita semua terhadap putra-putri bangsa yang ada di bawah tanggung jawab kita.

Semoga Tuhan memberkati kita semua.

 

Malang, 27 Januari 2023

Romo Ignasius Joko Purnomo, O. Carm.

WhatsApp Informasi